Pengertian Email Blasting Adalah, Manfaat, Cara Membuat dan Menggunakannya

Pengertian Email Blasting Adalah, Manfaat, Cara Membuat dan Menggunakannya
Ilustrasi - blast email (foto: pixabay.com)

TUJUWAN.COM - Email blasting adalah salah satu cara yang mudah untuk mengirimkan pesan secara multi kepada pengguna email yang di tuju dalam waktu yang sama, email blast ini pada umumnya digunakan sebagai salah satu strategi marketing.

Email blasting ini juga memiliki manfaat yang cukup besar, salah satunya dapat menyingkat waktu untuk mengirimkan pesan melalui email secara cepat kepada sekelompok orang yang akan di kirimi pesan.

Di lansir dari laman exbytes.co.id tentang panduan email blast, simaklah berikut pengertian email blasting, manfaat dan cara membuat maupun menggunakannya.

Pengertian email blasting adalah

Email blasting adalah sebuah strategi yang digunakan untuk mengirikan sebuah email kepada banyak orang secara bersama-sama, metode ini digunakan untuk mengirimkan pesan yang isinya sama, kemudian dikirimkan kepada banyak penerima yang akan di tuju.

Metode ini sangat praktis, karena pengirim pesan menggunakan email blasting lebih efisien, tentunya juga lebih menyingkat waktu.

Email blast ini sangat cocok digunakan sebagai salah satu alat marketing, apa lagi mengingat teknologi semakin modern, sebagian orang banyak yang suka menyelesaikan aktivitas secara online, contohnya belanja, pembayaran listik, dan lainnya.

Apabila anda memiliki sebuah bisnis, email ini dapat anda manfaatkan sebagai salah satu media untuk memasarkan produk anda dengan cara mengirimkan banyak pesan ke beberapa penerima sekaligus dalam waktu yang sama.

Manfaat email blast

Dengan menggunakan blasting email tentunya akan memberikan manfaat yang sangat baik dalam mendukung bisnis yang sedang anda jalankan, salah satu diantranya yaitu:

1. Biaya yang relatif murah

Biaya yang murah merupakan salah satu kelebihan dari email blasting apabila dibandingkan dengan trik pemasan yang lainnya, karena anda tidak perlu keluar kemana-mana untuk mengenalkan produk yang anda miliki kepada banyak orang.

2. Dapat menjangkau audien secara cepat

Dengan menggunakan email blasting anda dapat menjangkau konsumen anda lebih cepat, atau anda dapat mengumpulkan contact email untuk di kirimi pesan terkait dengan produk atau layanan yang anda tawarkan.

3. Mudah digunakan

Apabila anda ingin mengirimkanemail pemasaran produk kepada calon konsumen, anda tidak perlu kebingungan untuk membuat kelompok atau tim kerja, karena anda dapat mengerjakannya sendiri untuk mengirimkan email kepada sasaran anda.

4. Dapat meningkatkan penjualan

Email blasting sangat berperan penting dalam dunia marketing pada era digital ini, karena mayoritas pengguna smartphone selalu online setiap hari, sehingga email yang anda kirimkan dapat menjangkau pembeli lebih efisien dan cepat.

5. Dapat menjangkau banyak pembeli

Produk yang anda promosikan melalui email dapat dikirimkan secara multi dalam waktu yang sama kepada sekelompok orang yang anda inginkan, selain itu jika penerima email marketing tertarik dengan produk anda, mungkin mereka akan membagikan kepada keluarga ataupun orang-orang terdekatnya.

Pilihan email blast gratis adalah

Ada banyak pilihan yang dapat anda gunakan untuk memblasting email anda untuk mencapai target konsumen dari yang gratis hingga yang berbayar, namun perlu di ketahui, pelayaran yang gratisan dengan yang premium tentunya ada perbedaannya, baik dari segi fitur, performa atau yang lainnya.

Berikut ini adalah beberapa aplikasi email blasting yang dapat anda gunakan, selain menyediakan layanan berbayar aplikasi berikut ini juga menyediakan pelayanan blasting email gratisan diantaranya adalah:

Benchmark Email

Moosend

Mailjet

MailerLite

MailChimp

Hubspot Email Marketing

Sendplulse

Omnisend

Sendinblue

Sender

Cara membuat dan menggunakan email blasting

Email blast atau email blasting jika dibandingkan dengan email pribadi memiliki fitur yang berbeda, untuk itulah anda perlu email marketing ini untuk mencapai target yang anda inginkan. berikut langkah-langkah menggunakannya:

1. Memilih aplikasi

yang pertama adalah memilih aplikasi email blasting yang akan anda gunakan, banyak sekali pilihan aplikasi email marketing yang dapat anda pilih, dari yang gratisan hingga yang berbayar.

2. Membuat daftar email

Apabila anda sudah menentukan aplikasinya, selanjutnya anda perlu membuat daftar email konsumen yang akan anda kirimi pesan, pastikan anda juga mengetahui usia, jenis gender serta lokasi dimana dia tinggal supaya dapat menyesuaikan tingkat kebutuhan mereka terhadap produk yang anda tawarkan.

3. Membuat email berdasarkan target

Apabila langkah-langkah di atas sudah anda selesaikan, kemudian anda dapat mulai mengetik atau membuat dan mendesain email yang akan anda blasting kepada para calon konsumen, anda dapat menyesuaikan email yang anda kirim seperti informasi produk, voucher dan lain sebagainya, pastikan email yang anda kirim singkat padat dan jelas sehingga penerima tidak malas untuk menyimaknya.

4. Menganalisa email

Apabila anda sudah selesai membuat ataupun mendesain email, kemudian kirimkanlah email marketing tersebut pada daftar contact yang sudah anda buat tadi.

Mungkin kinerja pengiriman email melalui aplikasi memiliki tingkat kecepatan yang berbeda, tergantung aplikasi blasting email yang anda gunakan.

Setelah pengiriman email berhasil, anda dapat mengetahui performanya dengan cara mengecek notifikasi yang telah disampaikan pada aplikasi email blasting yang anda pakai.

Demikian informasi yang kami sampaikan mengenai Pengertian Email Blasting Adalah, Manfaat, Cara Membuat dan Menggunakannya, semoga dapat menambah ilmu dan wawasan terkait dengan email blast

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel