Ini Cara Unggah Prestasi di SNMPTN Pada Waktu Mendaftar SNMPTN Begini

Cara unggah prestasi di SNMPTN saat melakukan pendaftaran dapat dilakukan di halaman prestasi SNMPTN kamu dapat mengunggah prestasi di SNMPTN sebanyak 3 prestasi jangan lupa perhatikan aturan format file bukti prestasi SNMPTN

Upload prestasi di SNMPTN sebagai bukti bahwa kamu memiliki prestasi, namun halaman prestasi ini tak wajib di isi jika siswa tidak memiliki prestasi halaman ini dapat kamu kosongkan dan tidak perlu meng-unggah prestasi SNMPTN

Unggah prestasi SNMPTN itu apa?

Di SNMPTN Unggah prestasi merupakan proses pengiriman dokumen yang berupa sertifikat atau lainnya untuk membuktikan bahwa kamu benar-benar memiliki prestasim baik itu tingkat internasional, Nasional, provinsi, kabupaten/Kodya, sekolah atau lainnya

Unggah prestasi SNMPTN sifatnya tidak wajib, artinya siswa yang memiliki prestasi dapat mengupload bukti prestasinya dan siswa yang tidak memiliki prestasi tidak perlu mengupload dan mengosongkan halaman prestasi

Tahapan pendaftaran dan unggah prestasi di SNMPTN

tahap melakukan pendaftaran snmptn dan upload prestasi snmptn secara ringkas langkah-langkahnya sebagai berikut:

  • Masuk ke LTMPT menggunakan akun permanen, masukkan email dan password kamu    
  • Isikan kelengkapan data orang tua pada halaman profil
  • Kemudian siswa melakukan pendaftaran SNMPTN dengan mengisi program studi yang dipilih pada halaman pilihan
  • Selanjutnya yaitu siswa mengisi portofolio apabila program studi yang dipilih mensyaratkan adanya dokumen portofolio, apabila program studi yang dipilih tidak mensyaratkan kelengkapan data portofolio maka halaman portofolio di isi nggak apa-apa
  • Siswa mengisi pada halaman prestasi, isian pada halaman prestasi tersebut tidak wajib di isi, isikan prestasi jika memiliki prestasi sesuai dengan bidang dan tingkat prestasi kamu yang disyaratkan pada tiap-tiap kolom dan unggah prestasi snmptn
  • Kemudian melakukan finalisasi jika kamu sudah yakin semua data yang kamu masukkan telah benar dan lengkap, setelah finalisasi kamu tidak dapat mengubah data kamu
  • Setelah melakukan finalisasi kamu baru dapat mengunduh kartu registrasi SNMTN dan mencetaknya

Format file untuk unggah prestasi SNMPTN

Sebelum upload / unggah prestasi di SNMPTN ada beberapa hal yang perlu kamu perhatikan, yaitu terkait jenis file dan juga ukuran maksimalnya harus sesuai dengan ketentuan yang berlaku dalam pendaftaran SNMPN 

Adapun format file dan ukuran yang direkomendasikan untuk upload prestasi di SNMPTN yaitu :

  • Ukuran file maksimal yaitu 2 MB
  • File dalam format JPG
  • File dalam format PDF

Cara unggah prestasi di SNMPTN siswa berprestasi

Apabila kamu mempunyai prestasi maka lengkapi isian prestasi sesuai pada masing-masing kolom yang tersedia, file yang kamu kirimkan bisa dalam bentuk JPG atau PDF dengan maksimal ukurannya 2 Mega Bite

Berikut cara mengisi prestasi di SNMPTN unggah prestasi sebagai berikut :

Cara upload prestasi dalam snmptn
Contoh gambar cara unggah prestasi dalam SNMPTN waktu mendaftar SNMPTN

  1. Isikan Bidang Prestasi (Pada halaman prestasi SNMPTN)
  2. Pilih tingkat prestasi (Tingkat prestasi yang pernah kamu raih)
  3. Upload bukti prestasi di SNMPTN➝Ketuk tombol choose file

Unduh file setelah unggah prestasi SNMPTN

Setelah kamu berhasil meng-unggah prestasi di SNMPTN di sarankan untuk mengunduh/download file yang telah selesai kamu unggah tadi

Kenapa unduh bukti prestasi SNMPTN? mendownload bukti prestasi snmptn diperlukan untuk mengecek apakah file yang telah di unggah dalam prestasi SNMPTN sudah benar atau belum prestasi yang sudah dikirimkan tadi

Demikian mengenai cara unggah prestasi di SNMPTN pada saat kamu melakukan pendaftaran SNMPTN, jangan lupa perhatikan format file dan ukuran sebelum melakukan upload prestasi SNMPTN dalam pendaftaran tersebut

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel