Ini Cara Mengisi Biaya Transportasi Dalam KIP Kuliah Saat Mendaftar Kartu Indonesia Pintar Kuliah 2021
Biaya transportasi dalam KIP Kuliah adalah merupakan biaya perkiraan, biaya transportasi yang di maksudkan dalam KIP Kuliah ini mengacu pada nominal yang harus kamu keluarkan saat kamu pergi menuju kampus pilihan kamu
Misalnya kamu ingin pergi ke kampus pilihan kamu untuk melakukan daftar ulang perkiraan biaya untuk transport yang kamu keluarkan kira-kira berapa? itulah yang dimaksudkan biaya transportasi di KIP Kuliah
Biaya transportasi KIP Kuliah itu apa maksudnya?
Secara umum transportasi merupakan perpindahan manusia atau barang tak bernyawa dari suatu tempat ketempat lainnya dengan menggunakan sebuah alat/kendaraan yang digerakkan oleh manusia itu sendiri atau digerakkan oleh mesin yang tentunya membutuhkan biaya transportasi
Maksud biaya transportasi di KIP kuliah juga mengaju pada biaya transport pada umumnya, jadi untuk menjawab kolom biaya transportasi kamu dapat memperkirakan kira-kira habisnya berapa gitu? saat kamu ke kampus nantinya, kamu hanya cukup mengisi perkiraan biaya transport KIP bukan biaya secara pasti
Cara hitung biaya transportasi dalam KIP kuliah
Apa masih bingung bagaimana cara mengisi biaya transportasi KIP Kuliah saat mendaftar KIP Kuliah 2021 kamu hanya diminta mengisi perkiraan biaya transportasi yang kamu keluarkan saat menuju ke kampus pilihan kamu, saat ke kampus kamu naik apa?
Jika ke kampus naik sepeda motor sendiri dari rumah ke kampus kira-kira habis bensin berapa liter, jika kamu ke kampus naik bis/angkutan umum kira-kira dari rumah kamu sampai kampus habis biaya brapa? itulah maksud pertanyaan KIP Kuliah biaya transportasi
Contoh menghitung biaya transportasi KIP Kuliah
Misalnya rumah saya Jogja saya memilih kampus di UNDIP semarang, pergi ke kampus menggunakan sepeda motor, kita hitung biaya transportasi ke kampus UNDIP, kira-kira habis bensin 5 Liter untuk pulang pergi (PP) ke kampus dari jogja ke semarang sepeda motor
Contoh cara memperkirakan biaya transportasi di KIP Kuliah harga bensin per liter x 5 = biaya transportasi, jika harga bensin 10ribu per liter maka 10ribu x 5Liter = 50Ribu jadi perkiraan biaya transportasi jogja ke semarang (UNDIP) adalah 50 ribu rupiah
Contoh mengisi biaya transportasi KIP Kuliah
Setelah kamu hitung perkiraan biaya transportnya maka kamu masukkan jawabannya dengan mengisi nominal biaya transportasi KIP Kuliah, misalnya biaya habis 300ribu maka tulis jawabannya pada kolom biaya transport 300.000
Jawaban isi biaya transportasi KIP Kuliah mengacu pada perkiraan biaya bukan perhitungan biaya secara pasti, lihat contoh perhitungan biaya transport KIP Kuliah di bawah ini
Demikian cara menghitung perkiraan biaya transportasi di KIP Kuliah untuk mengisi kolom biaya transportasi pada KIP untuk melengkapi proses pendaftaran, semoga bermanfaat dapat menjadi masukan buat teman-teman untuk mengisi kolom biaya transportasi KIP Kuliah