Cara Mendaftar Beasiswa Politeknik POS Indonesia SMA/SMK/MA 2020
Senin, 11 November 2019
Politeknik Pos Indonesia Beasiswa Batch 2
Beasiswa Politeknik POS Indonesia telah di buka dengan nama Program Beasiswa Batch 2, beasiswa yang di adakan Politeknik POS Indonesia ini terbuka bagi lulusan SMA/SMK/MA lulusan 2020 untuk melanjutkan kuliah, beasiswa poltekpos indonesia kuotanya terbatas, jangan tunggu lama segera dapatkan beasiswa ini dengan cara mendaftar Beasiswa Politeknik POS Indonesia.
Untuk mendapatkan Beasiswa Politeknik POS Indonesia bisa kamu lakukan dengan cara mendaftar secara online melalui website http://pmb.poltekpos.ac.id kemudian melengkapi semua persyaratan yang telah ditentukan dalam program beasiswa Politeknik POS Indonesia ini
source:pmb.poltekpos.ac.id |
Cara Mendaftar Beasiswa POS Indonesia Lulusan SMA/SMK/MA
Agar kamu dapat menerima beasiswa yang di selenggaran oleh Politeknik POS indonesia maka kamu harus mendaftar di program beasiswa batch 2 Poltek POS Indonesia dengan cara sebagai berikut
1. Mendaftar Beasiswa Politeknik POS Indonesia
Pendaftaran beasiswa politeknik Pos Indonesia dapat kamu lakukan dengan cara online di website resmi PMB Online dengan memilih jalur Rapor (prestasi/PMDK)
2. Upload Nilai Rapor
Kemudian untuk mendaftar beasiswa Politeknik POS Indonesia, kamu harus meng-apload nilai rapor semester 3 dan 4 yang telah di legalisir oleh sekolah, kemudian scan nilai rapor kamu dan simpan dalam format PDF kemudian di apload di we pendaftaran beasiswa pos Indonesia ini
3. Upload Foto
Selanjutnya untuk mendaftarkan diri di beasiswa Politeknik POS Indonesia, kamu perlu menyiapkan pas photo terbaru kemudian di apload pada saat mengajukan beasiswa Batch 2 POS indonesia ini, pas pho dapat kamu Upload dalam format JPG/PNG ukuran maksimal 1Mb
4. Upload Surat Rekomendasi
Untuk mengikuti dan mendaftar Program beasiswa Politeknik POS Indonesia kamu juga harus memiliki surat rekomendasi jalur rapor dari sekolah atau dari formulir yang telah disediakan Oleh Politeknik POS Indonesia yang bisa kamu dapatkan dengan cara mendownloadnya pada halaman tersebut.(http://pmb.poltekpos.ac.id/beasiswa/)
5. Upload Sertifikat Prestasi Olah Raga atau Seni
Untuk mendaftar beasiswa Politeknik POS Indonesia kamu dapat menambahkan prestasi yang kamu miliki dalambidang olah raga atau seni, apabila kamu memilikinya.
Persyaratan Beasiswa Politeknik POS Indonesia Batch 2
Untuk mendapatkan beasiswa politeknik Pos Indonesia ada beberapa syarat umum yang harus dipenuhi diantaranya yaitu
1. Beasiswa Politeknik POS Indonesia ini hanya berlaku bagi lulusan SMK/SMA/MA untuk tahun lulusan 2020 semua jurusan bidang studi
2. Melakukan pendaftaran melalui media online dengan memilih jalur raport di website resmi http:/pmb.poltekpos.acid
3. Meng-upload nilai rapor yang telah di scan, nilai Matematika dan bahasa inggris pada semester 1 samapi 4 dengan nilai rata-rata bahasa inggris dan matematika 75
4. Meng-upload pas photo kamu yang paling baru dalam format JPG atau PNG dengan ukuran maksimal 2 MB
5. Melengkapi pendaftaran beasiswa Politeknik Pos Indonesia dengan meng-upload surat rekomendasi dari guru Bimbingan Konseling (BK) sekolah
6. Jika kamu memiliki sertifikat prestasi kejuaraan dalam bidang seni/olahraga atau kejuaraan Akademik tingkat daerah/Provinsi/Nasional atau Internasional kamu dapat meng-uploadnya sebagai nilai plus.
7. Mengirimkan formulir pengajuan pendaftaran Beasiswa Politeknik Pos Indonesia melalui media WhatsApp pada nomor 089-694-909220, 081-314-550-006.
*cara mendapatkan formulir Pengajuan Beasiswa Politeknik Pos Indonesia dapat kamu unduh di http://pmb.poltekpos.ac.id/beasiswa/
Jadwal Pendaftaran Beasiswa Politeknik POS Indonesia 2019/2020
Bagi kamu yang ingin mendapatkan beasiswa dari Pos Politeknik Indonesia agar segera mendaftar untuk mengikuti seleksi beasiswa batch 2 dari pos Indonesia.
Adapun untuk pendaftaran dapat kamu lakukan mulai tanggal 5 November sampai dengan 5 Desember 2019, pengumuman penerima beasiswa Politeknik Pos Indonesia akan di umumkan pada tanggal 9 Desember 2019 dan kemudian melakukan daftar ulang mulai tanggal 9 desember sampai tanggal 29 desember 2019
Ketentuan Beasiswa Politeknik Pos Indonesia
1. Beasiswa yang diadakan oleh Politeknik Pos Indonesia ini bersifat gratis, sehingga kamu tidak dipungut biaya untuk mendaftar sebagai calon penerima beasiswa pos indonesia.
2. Beasiswa yang ditawarkan oleh Politeknik Pos Indonesia adalah pembebasan biaya pembayaran DPP 100%, apabila kamu telah lulus seleksi dalam program beasiswa Politeknik Pos ini maka harus melaksanakan daftar ulang (Pembayaran PP Semester 1) palaing lambat tanggal 31 oktober 2019.
3. Untuk para peserta penerima beasiswa Politeknik Pos indonesia yang sudak melaksanakan daftar ulang dan mengundurkan diri karena telah diterima di slalah satu PTN melalui sistem SNMPTN dan SBMPTN, maka beasiswa untuk semester satu yang telah dibayarkan akan dikembalikan dan akan menanggung biaya administrasi sebanyak 50% dari jumlah SPP semester satu dengan ketentuan telah melapor pada panitia PMB Politeknik Pos Indonesia selambat-lambatnya 14 hari kalender sesudah pengumumn SNMPTN dan SBMPTN.
Itulah informasi tentang Cara Mendaftar Beasiswa Politeknik POS Indonesia semoga bermanfaat serta dapat membantu bagi yang membutuhkan info tentang beasiswa yang di adakan oleh Politeknik Pos Indonesia.