Cara Setting imoo Z2 Pengaturan Pengguna imoo Watch Phone

Cara Setting imoo Z2 (watch phone)


Cara Setting imoo Z2 didukung dengan aplikasi watch phone dari imoo, imoo Z2 merupakan watch phone yang baru diluncurkan oleh imoo, untuk dapat menggunakan jam imoo Z2 ini harus diperhatikan bagaimana pengaturan pengguna watch phone imoo Z2 yang benar, dan cara video call jam imoo watch phone ini

imoo Z2 memiliki tampilan yang keren, sudah pasti disukai oleh anak kesayangan anda, selain itu jam imoo Z2 dilengkapi dengan kamera dengan resolusi 2MP, sehingga si buah hati dengan orang tua dapat melakukan video call, coba bandingkan spesifikasinya dengan imoo Z3

imoo watch phone Z2
source:https://www.imoo.com/id/pc/z2/index.html

Pengaturan imoo Z2 (imoo Watch Phone)


Sebelum menggunakan jam anak imoo Z2 (watch phone) langkah-langkah yang perlu diperhatikan diantaranya :

1. Memilih SIM Card untuk imoo Z2


Pengguna dapat menggunakan sim card, XL , Axis, Telkomsel, namun untuk lebih optimalnya pengguna disarankan menggunakan SIM Card Telkomsel dan pastikan kartu yang kamu beli telah didukung dengan jaringan 4G karena imoo Z2 telah support jaringan 4G, berbeda dengan imoo Y1 dengan jaringan 4G koneksi sinyal akan lebih kuat dan panggilan lebih jelas

2. Aktivasi Kartu SIM


Jika kamu menggunakan SIM card baru maka jangan lupa untuk melakukan registrasi terlebih dahulu, imoo watch phone menggunakan ukuran SIM card nano.

3. Aktifkan Paket untuk imoo Z2 (watch phone)


Aktifkan paket telepon dan paket internet isi minimal 30MB  pada setiap bulannya, agar jam imoo denga ponsel orang tua dapat selalu terhubung

4. Pemasangan SIM Card pada jam imoo Z2


Pastikan jam imoo watch phone dalam keadaan mati, kemudian buka penutup kartu dan pasangkan kartu sejajar pada penutupnya dan tutuplah dengan cara ditekan pada seluruh bagian

5. Aktifkan imoo Z2 (Watch Phone)


Aktifkan jam imoo Z2 dengan cara :
  1. Menekan pada tombol on/off untuk mengaktifkan imoo watch phone Z2
  2. Unduh Aplikasi untuk imoo Z2 (watch phone)
    Agar imoo watch phone dapat terkoneksi dengan orang tua atau keluarga maka kamu harus mendownlod aplikasi imoo watch phone Z2 dan menginstal pada ponsel android mu dengan cara mengunjungi Google Play Store
  3. Buka Aplikasi imoo Z2 (watch phone) yang telah kamu instal diponsel kemudian pilihlah menu daftar Untuk Membuat Akun pada aplikasi Watch Phone, kemudian masukkan nomor posel orang tua dan tekan tombol selanjutnya.
  4. Masukkan kode verifikasi yang kamu terima dan tekan tombol selanjutnya
  5. Masukkan kata sandi dan tekan tombol selesai
  6. klik ikat jam tangan →Geser ke halaman QR code→Scan agar terhubung (Handphone pertama akan berfungsi sebagai admin)

6. Setting / Pengaturan Cek Lokasi dan Fungsi lainnya imoo Z2


  1. Buka Aplikasi imoo watch phone
  2. Pada halaman utama temukan fungsi cek lokasi, telepon, fungsi percakapan dan monitor daya baterai imoo watch phone, mode kelas dapat kamu setting dengan cara mengatur waktu
  3. Geser layar ponsel ke kiri, untuk menambahkan akun imoo anak lainnya dengan menekan tambahkan jam tangan → geser kekanan untuk menemukan settingan lainnya seperti daftar kontak →tambahkan kontak sehingga nomor tersebut terdaftar pada imoo watch phone anak anda.
  4. Nomor yang anda tambahkan hanya dapat digunakan untuk menelfon, jika ingin dapat menggunakan fungsi pemosisian dan percakapan harus mengunduh aplikasi imoo watch phone dan men-scan view QR code imoo watch dan mengirim otorisasi ke admin → Admin akan menerima pesan baru dan perlu persetujuan dari admin permintaan tersebut

7. Setting Mode Kelas jam imoo watch phone


Setting Mode kelas jam imoo perlu diaktifkan pada waktu anak kesayangan anda sedang belajar disekolah atau sedang belajar dirumah, agar waktu belajar buah hati anda tidak terganggu saat belajar, untuk cara setting mode kelas dapat anda baca disini👇
Cara setting mode kelas imoo watch phone

8. Setting Fitur Pelindung Aman


  1. Pilih wi-fi rumah → waktu → kemudian aktifkan
  2. Fitur jadwal kegiatan → tambahkan rencana → simpan untuk jadwal harian/mingguan → Pengaturan jam tangan, bahasa, waktu layar cerah, suara, dan format tampilan waktu

9. Menambahkan Kontak Antar imoo Z2 dengan imoo  Watch Phone lainnya


Untuk menambahkan kontak antar imoo dapat kamu lakukan dengan mudah, yaitu dengan cara cari teman kemudian mendekatkan antara imoo watchphone yang satu dengan yang lainnya.


imoo watch phone telah didukung dengan obrolan dengan teman maupun dengan keluarga, untuk menambahkan kontak teman, pilih mode teman kemudian sentuhkan jam tanganmu pada jam imoo temanmu untuk meng "add".

Tentang imoo Z2 (watch phone)


1. Desain Keren


Teknologi tahan air juga telah dibawakan oleh imoo Z2 (watch phone) selain itu imoo Z2 mampu memberikan kenyaman dengan desainnya yang tipis dan ringan, mempunyai desain yang didasarkan pada area jam tangan dengan lengan anak-anak, selain itu imoo watch phone menggunakan karet pergelangan tangan yang aman dan lembut dengan material Dow Corning TPSV yang telah mendapat izin secara penuh dari USA, ternyata imoo Z2 dengan imoo Z5 spesifikasinya nyaris sama

2. imoo Z2 dilengkapi video call


imoo Z2 dilengkapi dengan kamera 2MP jadi orang tua dapat melakukan panggilan video dengan si buah hati, dengan panggilan yang lebih jelas, karena imoo Z2(watch phone) telah didukung dengan jaringan 4G LTE

Baca juga : Cara video call imoo watch phone

3. Kapasitas baterai imoo Z2 


imoo Z2 (watch phone) membawakan baterai dengan ukuran yang besar yaitu 680mAh sehingga watch phone ini mampu menyala dalam waktu yang lama, desain baterai cukup tipis dengan baterai Nano silikon negatif, selain itu juga dilengkapi dengan teknologi charging protection chip serta perlindungan lainnya

4. Display imoo Z2


imoo Z2 membawakan layar berukuran 1,3 inci memiliki resolusi 240 x 240 dibekali dengan warna layar yang tajam dilengkapi dengan settingan kecerahan yang dapat disesuaikan dengan selera atau kondisi lingkungan disekitar.

Perlindungan layar imoo Z2 (watch phone) menggunakan Corning Gorilla Glass yang kuat tahan banting dan anti gores yang di adopsi dari Amerika Serikat.
dan masih banyak fitur menarik lainnya yang dibawakan oleh imoo Z2

Cara Setting imoo Z2 (watch phone) dapat kamu lakukan dengan cukup mudah, kini anda dapat selalu terhubung dengan anak kesayangan anda, imoo Z2 (watch phone) memiliki baterai yang kuat dan tahan lama dengan teknologi Nano silikon negatif yang paling terkemuka di dunia, sehingga imoo Z2 (watch phone) mampu stand-bay lebih lama.

Referensi :https://www.imoo.com/id/pc/z2/index.html

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel