Install WhatsApp - Cara Install WA di Laptop Komputer PC

Instal WhatsApp (WA)

Cara Install WhatsApp (WA) di Laptop dapat kamu lakukan dengan cukup mudah dan cepat, sebelum menginstall WA dikomputer atau laptop kamu pastinya udah tau kan apa itu WhatsApp atau sering disebut dengan WA.

WhatsApp merupakan sebuah aplikasi pengirim pesan yang biasanya di pasang pada smartphone yang memiliki basic seperti BBM, WhatsApp Atau WA ini dapat kita gunakan untuk mengirim pesan, foto atau video dan lainya untuk bertukar pesan tanpa biaya SMS.

Untuk menggunakan WA kamu tidak akan dikenakan tarif biaya per SMS, namun untuk dapat menggunakan WA (WhatsApp) kamu diwajibkan memiliki paket data internet seperti halnya dalam mengirimkan email, browsing internet dan lain sebagainya.

Cara Install WA di Laptop

Persiapan Install WA di laptop


Untuk dapat menggunakan WA / WhatsApp di komputer pc atau laptop kamu memerlukan emulator android yang wajib kamu install terlebih dahulu di laptop komputer pc.

1. Apa sih Emulator Android itu?


Emulator Android adalah perangkat lunak yang dibuat dengan program tertentu dan disimpan secara digital, yang memungkinkan untuk menjalanankan perangkat lunak yang dibuat dalam platform-platform tertentu.

2. Fungsi Emulator dalam komputer 


Fungi Emulator android ini di dalam komputer pc atau laptop adalah sebgai alat yang memungkinkan untuk menjalankan sistem operasi sesuai dengan hardware yang diemulasikan. dalam menjalankan kinerjanya emulator harus didukung oleh ROM (disket sistem yang bersangkutan)

3. Meng-install Emulator di laptop komputer pc


Untuk menginstal Emulator Android di laptop atau komputer, pilihlah emulator yang ringan agar tidak memakan banyak ruang penyimpanan didalam laptop atau komputermu, selain itu jika kamu memilih emulator yg ringan tentunya saat mendownloadnya juga lebih cepat.

Ada beberapa Emulator android dan kamu dapat menunjungi situs resminya untuk mengunduhnya secara gratis, Emulator Android tersebut memiliki kinerja yang bagus yang mungkin dapat kamu pakai diantaranya adalah ;
  • MEmu Play
  • Nox Player
  • Andy Emulator
  • Genymotion
  • Droid4X 
  • dan lain sebagainya
Kamu dapat memilih atau mencari emulator sendiri yang sekiranya sesuai dengan selera yang di inginkan, kemudian kamu dapat mengunduhnya secara gratis disitus resminya dan kemudian menginstal kedalam laptop atau komputer pc.

Cara instal WA di laptop dengan emulator


Setelah kamu mengundul Emulator Android dan menginstalnya ke dalam laptop atau komputer pc kamu dapat mengunduh WA (WhatsApp) secara langsung melalui Emulator android tersebut dengan mengunjungi Google Playstore atau mengunjungi situs resminya disini WhatsApp

Disini admin memberikan contoh dengan menggunakan Emulator Android MEmu Play
langkah demi langkah install WA di laptop / komputer / pc adalah sebagai berikut :

install WA di laptop dengan MEmu Play


1. Siapkan Emulator


Agar dapat memasang/ instal dilaptop Silahkan kamu unduh terlebih dahulu Emulator Android MEmu, atau emulator lainnya, kamu dapat mengunjungi situs resminya disini MEmu Play

2. Instal emulator


Setelah mendapatkan dan mengunduh emulator android langkah berikutnya kamu instal emulator tersebut di laptop/komputer/pc

3. Jalankan Emulator


Buka / jalankan Emulator Android MEmu Play, kemudia kunjungi Google Play Store dengan menggunakan akun google kamu untuk mengunduh whatsApp,

4. Instal WA

Langkah selanjutnya setelah mengunduh WA kamu dapat menginstal WA di dalam emulator yang kamu gunakan tadi, selamat laptop kamu sudah ada WA-nya😊

6. Jalankan WA di laptop

Kemudian jalankan WA yang telah kamu pasang → masukkan nomor ponselmu → masukkan kode verifikasi yang telah kamu terima → instal WA di laptop telas selesai
Cara Install WA (WhatsApp) di Laptop / Komputer / PC sangat mudah kan,. saya yakin kamu semua dapat melakukannya dengan baik, untuk meng-install WA di laptop/komputer kamu juga dapat menggunakan Emulator lainnya dengan langkah-langkah yang sama.
selamat mencoba, semoga sukses

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel